Jumat, 16 November 2012

Sungguh Ini Salah.

malam semakin pekat,
dada ini makin sesak saja,
diam ini menyayat jiwa,
merusak harapan yang susah payah kujaga.

aku dengar hujan enggan bicara,
angin juga tiada menyapa,
hanya ada sepi dan dingin yang kelam merayap.

sungguh ini salah!!
bukankah kita sedang berdua??
biasanya kita sedang merangkai asa,
berjanji menembus badai bersama,
mengapa kini hanya ada senyap??

huff,,

Tidak ada komentar:

Posting Komentar